Anda bertemu si dia dalam suatu kesempatan. Selintas anda tertarik, entah karena kepintarannya atau lainnya. Tapi anda malu mengajaknya berkenalan terlebih dahulu. Wanita kok berinisiatif dulu!
Oleh: Mochamad Yusuf*
Anda bertemu si dia dalam suatu kesempatan. Selintas anda tertarik, entah karena ketampanannya, kegagahannya, kepintarannya, kepopulerannya, prestasinya, cara berkomunikasinya dan lainnya. Tapi anda malu mengajaknya berkenalan terlebih dahulu. Wanita kok berinisiatif dulu, “Aku kan bukan wanita penggoda,” begitu pikir anda.
Tapi memang si dia adalah makhluk langka yang begitu menarik perhatian. Kalau tak berkenalan, takut kehilangan kesempatan sekali seumur hidup. Hehehe. Lalu bolehkan wanita mengajak berkenalan terlebih dahulu? Dan bagaimana tips?
Sebenarnya sah-sah saja kok wanita berkenalan terlebih dahulu. Tak ada salahnya dan tak ada dosanya pula. Hehehe. Toh mengajak berkenalan itu tak berarti mengajak berkencan kan?
Dengan kenal dengan si dia, mungkin saja ada pengaruh positif bagi anda, minimal menambah jaringan. Apalagi kalau si dia memiliki banyak prestasi dan kelebihan. Siapa tahu dia bisa menularkan kesuksesan dan kehebatannya pada anda? Jadi meski anda adalah wanita sudah berpasangan sekali pun tak haram mengajak berkenalan seorang pria terlebih dahulu.
Berikut 7 alasan bahwa anda oke saja kalau berkenalan lebih dulu dengan seorang pria:
- Berkenalan dengannya, akan menambah perbendaharaan teman anda. Anda tak tahu kapan akan ‘menggunakannya’, karena entah suatu waktu anda bisa merasakan manfaatnya berkenalan dengannya.
- Dalam suatu kesempatan yang kaku misal di ruang tunggu bandara apalagi dokter gigi, mengajaknya bicara akan jauh lebih menyenangkan daripada membaca novel (yang sebenarnya anda malas membacanya). Toh tak ada ruginya, kalau kemudian anda tak tertarik lagi padanya. Kecuali anda sudah memberikan kartu nama anda padanya, mungkin anda yang ganti ‘diburu’.
- Anda bisa tenang, tak menyesal bahkan bisa tidur nyenyak. Dengan berkenalan dengannya, anda tak penasaran lagi memikirkan perasaan anda padanya. Bahkan mengobati penasaran anda dengan siapa si dia sebenarnya.
- Anda boleh tak percaya, bahwa ada pria yang malas dan alergi berhubungan dengan wanita yang kelihatan lebih cerdas dan lebih percaya diri. Mengajaknya berkenalan dulu, akan meruntuhkan tembok keseganannya itu.
- Anda bisa menjadi lebih percaya diri dalam memulai sebuah perkenalan atau hubungan pertemanan. Berinisiatif dulu membuat anda menjadi lebih powerful dan menarik!
- Si dia tak merasa canggung kalau anda, wanita, tahu apa yang diperbuatnya. Selama ini, suka atau tidak, ada persepsi pria itu lebih superior dan ‘bossy’. Padahal kenyataannya, pria suka dengan wanita yang proaktif, dinamis dan optimis.
- Setiap wanita mesti tahu juga rasanya menyenangi dan mengagumi, dan bukan hanya disenangi dan dikagumi. Benar nggak?
Selamat mencoba. Semoga berguna tips singkat ini. [TSA, 14/1/2010 subuh]
~~~
*Mochamad Yusuf adalah konsultan senior TI, pembicara publik, host radio, pengajar sekaligus developer website & software SAM Design. Aktif menulis dan bukunya telah terbit, “99 Jurus Sukses Mengembangkan Bisnis Lewat Internet”. Anda dapat mengikuti aktivitasnya di personal websitenya atau di profil Facebooknya.