Contact us now
+6289-774455-70

Rahasia Rejeki (12): Antara Rejeki Ikal dan Lintang

Meski keberhasilan Ikal bisa saja karena kerja keras dan kegigihannya, namun ada faktor rejeki yang menjadi faktor kesuksesannya. Yakni kesempatan bersekolah lebih tinggi. Sebaliknya dengan Lintang.

Oleh: Mochamad Yusuf*

Dalam novel ‘Laskar Pelangi’ ada 2 tokoh yang menarik saya. Yang pertama Ikal. Dia adalah tokoh utama dari cerita ini. Yang kedua adalah Lintang. Lintang adalah teman Ikal. Bersama 8 teman lain, mereka membentuk persaudaraan yang diberi nama Laskar Pelangi.

Meski ini fiktif, namun novel ini didasarkan pada cerita nyata dari pengarangnya, Andrea Hirata. Jadi secara garis besar cerita itu benar. Bahkan nama-nama sebagian masih memakai nama aslinya.

Laskar Pelangi adalah sebuah angkatan dari sekolah dasar. Tepatnya SD Muhammadiyah di pulau Belitung. Sekolah ini sebenarnya kembang kempis mau tutup karena kekurangan murid. Bila kurang dari 10 untuk tiap angkatan, maka sekolah itu akan ditutup oleh pemerintah.

Di angkatan Laskar Pelangi, pengelola sekolah sudah hampir bersedih karena murid yang mendaftar hanya 9 orang. Lalu datanglah anak kurus, hitam, berambut keriting dan bersandal ban luar bekas. [TSA, 31/10/2010 malam]

~~~
Artikel ini bagian dari buku yang saya rencanakan untuk terbit. Rencananya ada 99 artikel yang berkaitan dengan rahasia rejeki. Untuk seri 1 sampai 10, anda bisa membacanya secara lengkap di sini. Setelah seri itu, tak ditampilkan secara lengkap. Namun setiap kelipatan seri 5, akan ditampilkan secara lengkap. Jadi pantau terus serial ‘Rahasia Rejeki’ Enerlife.

~~~
*Mochamad Yusuf adalah online analyst, pembicara publik, host radio, pengajar sekaligus praktisi TI di SAM Design. Aktif menulis dan beberapa bukunya telah terbit. Yang terbaru, “Jurus Sakti Memberangus Virus Pada Komputer, Handphone & PDA”. Anda dapat mengikuti aktivitasnya di personal websitenya atau di Facebooknya.

One Comment - Leave a Comment

Leave a Reply