Ada beberapa pengertian tentang hadits masyhur. Salah satunya ya memang hadits itu terkenal (masyhur). Hadits yang banyak didengar dan diucapkan oleh umat muslim bahkan mungkin di luar itu sehingga cukup populer. Sayangnya hadits-hadits populer itu sebagian tidak sahih bahkan palsu.
Ada beberapa pihak yang memang sengaja membuat hadits palsu dan mempopulerkannya dengan maksud tertentu. Seperti hadits ini, “Perbedaan pendapat pada umatku adalah rahmat”. Siapa yang tidak tahu hadits ini? Karena hampir sering kita dengar di mimbar masjid dan pengajian. Padahal hadits ini palsu.
Lalu bagaimana menengarai sebuah hadits palsu? Apa saja hadits-hadits masyhur yang palsu? Simak kajian yang gamblang bahkan diajari cara mencarinya oleh seorang guru besar Al Imam Mohamed Ibn Saud Islamic University Riyad, Prof. Dr. ZAINUDDIN MZ, Lc, MA di sini.
Terima kasih ilmunya, Ustadz. Semoga berkah.