Contact us now
+6289-774455-70

Istiqamah Membaca Al Qur’an Beserta Terjemahannya – Hikmah Uniknya Ramadhan 1441/2020 #1

saya di rumah Al Qur'an Indonesia di TMII JakartaHari ini 1 Syawal. Berarti berakhirlah bulan Ramadhan. Sebuah bulan suci yang punya banyak keistimewaan. Salah satunya dilipatgandakan pahala untuk sebuah amal kebajikan.

Namun bulan Ramadhan tahun ini berbeda dengan sebelum-sebelumnya (lihat serial tulisan ‘Uniknya Ramadhan Tahun 2020 Ini’). Bagi kebanyakan orang, Ramadhan tahun ini tidak berkesan. Datar. Berlalu seperti bulan-bulan lainnya.

Bisa jadi. Karena di bulan Ramadhan ini banyak hal yang jadi kebiasaan tapi tidak terjadi di tahun ini. Misal ramainya tempat ibadah setelah shalat Isyak untuk melakukan shalat tarawih.

Atau ramainya orang membaca Al Qur’an secara bersama-sama. Atau buka puasa bersama baik di tempat ibadah atau restoran. Dan masih banyak lagi.

Namun bagi saya pribadi ada beberapa hikmah yang bisa saya petik (saya tulis sebagai serial, maka bisa diikuti di http://enerlife.id). Yakni tidak mustahil untuk membaca Al Qur’an beserta terjemahannya tuntas dalam sebulan.

Ramadhan tahun ini terbukti bisa. Kuncinya adalah niat dan meluangkan waktu. Saya hitung membaca Al Qur’an dan terjemahannya memakan waktu 1,5 jam untuk 1 juz. Kalau dibagi 2 yakni setelah shalat Subuh dan Maghrib masing-masing 45 menit maka 1 hari 1 juz bukan mustahil.

Maka tadi setelah shalat Maghrib, saya coba membaca Al Qur’an beserta terjemahannya selama 30 menit. Ternyata target 1/2 juz bisa tercapai. Padahal waktu tersedia antara Maghrib dan Isyak sekitar 1 jam. Jadi cukup 1 juz.

Namun tadi saya tahan. Saya hanya ingin istiqamah. Tidak terlalu banyak dulu. Yang penting rutin. Insya Allah 2 bulan selesai. Khatam.

(Ket. foto: saya di rumah Al Qur’an Indonesia di TMII Jakarta)

One Comment - Leave a Comment
  • Leave a Reply