Contact us now
+6289-774455-70

Cara Mendapatkan Sakinah – Senjata Paling Dahsyat di Muka Bumi | Ceramah Lucu Ustadz Salim A Fillah

Syahdan 300 orang pasukan infantri compang-camping bersenjata ala kadarnya berangkat ke medan perang. Di medan laga sudah menghadap 1000 pasukan bersenjata lengkap, berbaju besi kokoh, dilengkapi pasukan kavaleri yang trengginas.

Semua merk kalkulator sudah pasti akan menghitung kemenangan 1000 pasukan tersebut. Ada rasa gentar bagi 300 infantri yang sebagian besar memang tak pernah berlatih berperang. Malam sebelum bertempur mereka gelisah.

Esok pagi peperangan itu terjadi. Dan akhirnya sejarah mencatat 300 orang itu dapat mengalahkan 1000 pasukan. Ya, itulah perang Badar. Apa senjatanya? Tidak ada yang istimewa. Yang ada, hanyalah mereka memiliki sakinah. Sebuah senjata yang dahsyat di muka bumi ini.

Saat ini pun kita juga menghadapi perang. Perang melawan hawa nafsu, jelas. Tapi juga menghadapi pandemi yang meluluh-lantakkan sendi-sendi kehidupan. Ada yang sudah merasa kalah: dirumahkan, diPHK, omzet menurun dan lainnya. Semua roda perekonomian lumpuh. Bayang-bayang resesi di pelupuk mata.

Mungkin kita bisa berhenti sejenak menoleh kisah parang Badar di atas. Sakinah itu mungkin dapat jadi harapan kita.

Apakah sakinah itu? Kenapa menjadi senjata hebat? Bagaimana mendapatkan sakinah? Susahkah?

Mari simak penjelasan singkatnya yang lucu (durasi sekitar 5 menit) tentang hal ini oleh Ustadz Salim A Fillah. Seorang ustadz dari Jogja dan penulis buku Islam best seller yang ceramahnya ‘halus’ khas orang Jogja di sini.

One Comment - Leave a Comment
  • Iyoes Sammutz -

    Ternyata sakinah itu luar biasa. Tidak banyak yang tahu. Tahunya sakinah itu untuk keluarga. Hehehe.

  • Leave a Reply to Iyoes SammutzCancel reply