Contact us now
+6289-774455-70

Tips Memperkokoh Networking Anda

urban-438393_300Jaringan pergaulan atau networking sangatlah penting. Kunci kesuksesan pekerjaan Anda di kantor sangat dipengaruhi oleh networking Anda. Semakin luas, semakin lancar. Semakin kuat, semakin mantap karir Anda.

Namun untuk menjaga dan memperkokoh jaringan Anda tidaklah mudah. Berikut tips untuk memperkokoh networking Anda:

  1. Menyapa dengan positif.
    Setelah menyapa dengan “Hai” dan sebangsanya, lanjutkan dengan kata-kata positif. Seperti “Saya senang berada di sini dan bertemu dengan Anda.” Kata-kata positif ini memberi energi positif dan membangun suasana rileks.
  2. Memberi pujian
    Perhatikan dengan seksama rekan Anda, cari sesuatu yang bisa dipuji. Buatlah pujian secara personal. Jangan terlalu berlebihan atau dibuat-buat. Misal: tulisan tangannya bagus dan rapi, Anda bisa mengatakan tulisannya bagus dan rapi.
  3. Jangan bertanya negatif
    Jangan bertanya atau menyampaikan sesuatu yang negatif. Misalnya bertanya, “Apakah istri Anda masih tidak membolehkan Anda memancing sambil ngomel-ngomel?”Meski ini memang benar karena Anda pernah melihatnya, Anda tidak perlu melontarkan sesuatu yang negatif ini. Lebih baik bertanya dengan hal-hal positif. Misalkan, “Apakah putri Anda masih rajin latihan softball? Karena terakhir yang saya tahu berhasil meraih juara Walikota Cup.”
  4. Belajar dari ahlinya
    Cara paling mudah untuk meningkatkan ketrampilan networking Anda adalah melihat seseorang yang Anda anggap sukses dalam networking. Contohlah apa yang bisa ditiru. Tapi jangan ditiru persis, sesuaikan dengan kepribadian Anda.
  5. Selalu antusias
    Setiap bertemu atau dalam sebuah pertemuan, usahakan untuk selalu bersemangat dan antusias ingin bertemu dan bercakap. Antusiasme dan sikap positif Anda menular dan memberi image positif pada Anda.

Lakukan konsisten dan tak kenal bosan. Anda pasti terkejut dengan hasilnya yang luar biasa. Selamat mencoba! *(my/20160616)

2 Comments - Leave a Comment
  • iyoessammutz -

    Tapi networking tak asal networking lho ya.. Networking yang bermanfaat. Jadi tak berarti banyak networking sukses. Pilih yang tepat!

  • Leave a Reply