Kasus Prita bisa saja terjadi pada setiap orang. Karena perlindungan konsumen di sini masih belum kuat. Lalu apa yang dilakukan kalau kita dirugikan? Mengeluh di internet? Simak ulasannya di PAS FM.
Oleh: Mochamad Yusuf*
Kasus lain adalah kasus Luna Maya. Artis cantik yang populer ini merasa teraniaya ketika didesak untuk diwawancara. Anaknya Ariel, pacarnya, sampai terantuk kamera. Akibat hal ini dia mengeluh di internet. Yang mengatakan wartawan infotainment sebagai orang yang lebih rendah dari seorang pelacur.
Sebenarnya internet adalah sebuah media. Sama fungsinya dengan media lain yang sudah ada; radio, TV dan koran. Memang media baru ini memiliki kekuatan tersendiri. Yakni ruang edar lebih luas, masa edar lebih lama dan ‘snowball effect’.
Kekuatan lainnya adalah setiap orang seakan bisa memiliki media ini sendiri. Pengakses internet bisa membuat website/blog yang bisa dijadikan seakan-akan sebagai koran. Kalaupun tak memiliki, bisa ‘menyewa’ sebuah ruang, seperti sebuah rubrik di koran, di sebuah website portal seperti Facebook.
Jadinya setiap orang bisa membuat tulisan, artikel termasuk keluhan di medianya. Bahkan dia bisa berkomentar atau mencuplik tulisan di media massa tradisional atau internet. Yang ditulis kadang positif kadang merugikan yang lain.
Bila merugikan orang lain, ada upaya untuk membawa ke ranah hukum. Ini terjadi karena kekuatan media internet yang luar biasa seperti sudah dijelaskan di atas. Lalu timbullah kasus Prita, Luna Maya, Teh botel Sosro dan lainnya.
Yang sekarang masih menjadi pertanyaan adalah apakah boleh atau tidak kita mengeluh di internet? Apa yang boleh dan tidak kita bagi di internet? Adakah rambu-rambunya yang harus kita patuhi? Lalu adakah tips untuk berbagi secara pribadi?
Semuanya akan dikupas tuntas di radio PAS FM nanti sore, Senin 04 Januari 2010 pukul 16.00 WIB.
Be There! Be Success!
~~~
<em>Doctor IT adalah program rutin yang disiarkan radio PAS FM Surabaya 104,3 FM setiap hari Senin pukul 16.00 – 17.00 WIB. Sebuah acara yang membahas tentang permasalahan IT sehari-hari. Dikupas secara ringan dengan berbagai tips dan studi kasus. Juga bersifat interaktif. Acara diasuh oleh Mochamad Yusuf, Senior IT consultant manager SAM Design dan dipandu oleh Roy Kumara. Dan dibantu oleh Brahmanto Anindito dan Novie Elisa. Anda bisa memantaunya secara online di: <a href="http://radio.mitra.net.id:8102/listen.pls">http://radio.mitra.net.id:8102/listen.pls</a>.</em>
~~~
*Mochamad Yusuf adalah konsultan senior TI, pembicara publik, pengajar sekaligus developer website & software SAM Design. Aktif menulis dan bukunya telah terbit, “99 Jurus Sukses Mengembangkan Bisnis Lewat Internet”. Anda dapat mengikuti aktivitasnya di personal websitenya atau di profil Facebooknya.